Erick Thohir Kembali Datangi Ruang Ganti Timnas Indonesia, Beri Motivasi Atau Menambah Tekanan?

8 Juni 2024, 09:10 WIB
Erick Thohir Kembali Datangi Ruang Ganti Timnas Indonesia, Beri Motivasi Atau Menambah Tekanan? /

Pikiran Rakyat BMR - Erick Thohir kembali menuai sorotan netizen karena sikapnya setelah Timnas Indonesia kalah dengan Irak.

Erick Thohir kembali mendatangi ruang ganti Timnas Indonesia buntut kekalahan tidak mengenakan di Gelora Bung Karno.

Sepertinya, ketua PSSI tersebut ingin memberikan motivasi dan semangat kepada skuad Timnas Indonesia.

Terlebih lagi, mental Timnas Indonesia memang sedikit hancur karena kebobolan goal mudah.

2 goal Timnas Irak terjadi akibat blunder pemain Timnas Indonesia sendiri. 

Goal pertama Irak terjadi setelah Justin Hubner melakukan hands ball di dalam kotak pinalti.

Sedangkan goal kedua Irak terjadi akibat blunder penjaga gawang Timnas Indonesia, Ernando Ari yang tidak langsung membuang bola hasil operan Rizky Ridho.

Kekalahan tersebut membuat harapan Timnas Indonesia untuk segera mengunci tiket Round 3 kualifikasi Piala Dunia 2026, sirna.

Kekalahan tersebut sepertinya menyisakan sedikit masalah mental bagi para pemain Timnas Indonesia.

Ernando Ari sampai tertunduk lesu dan menangis karena blunder yang dia lakukan.

Belum lagi Jordi Amat yang melakukan tekel keras sehingga dia harus mendapatkan kartu mereka langsung.

Tentunya ini akan menjadi sebuah masalah bagi skuad Timnas Indonesia yang masih harus mengalahkan Timnas Filipina di Gelora Bung Karno pada 12 Juni nanti.

Karena alasan ini, Erick Thohir lagi memasuki ruang ganti pemain Timnas Indonesia untuk memberikan suntikan moral dan lain sebagainya.

"Saya mau ngingetin, main lawan Filipina tidak lah mudah. Tapi kalian harus lebih baik dari hari ini," Ucap Erick Thohir.

Erick Thohir juga menghibur Ernando Ari yang terlihat sedih karena dua blunder yang dia lakukan saat melawan Irak.

"Do, kenapa? Gak ada sedih-sedih. Kita main bola bukan satu orang tapi satu tim," Kata ketua PSSI tersebut.

Apa yang dilakukan Erick Thohir tersebut tentunya merupakan hal yang positif. Namun apakah hal tersebut (memasuki ruang ganti pemain) adalah langkah yang bijak.

Pasalnya, tidak jarang hal yang dilakukan Erick Thohir tersebut bukan memotivasi tapi malah memberikan tekanan tambahah bagi pemain Timnas Indonesia.

Ini terbukti saat Erick Thohir melakukan hal tersebut saat Timnas U-23 kalah melawan Uzbekistan dan Irak di Piala Asia U-23.

Namun hasilnya, pemain Timnas Indonesia U-23 tidak bisa bermain lepas seperti sebelumnya.

Mereka terlihat tertekan dengan harapan dan ekspektasi Erick Thohir dan masyarakat Indonesia.

Namun apapun yang terjadi, Timnas Indonesia dipastikan akan lebih kuat saat melawan Timnas Filipina.

Pasalnya, Timnas akan kembali bisa menurunkan Jay Idzes yang akan menggantikan posisi Jordi Amat.

Para pemain Timnas yang berasal dari Erop juga akan lebih leluasa bermain karena mereka sudah akan beradaptasi dengan lapangan GBK, cuaca Jakarta dan tumbuhnya chemistri diantara para pemain Timnas Indonesia.***

Editor: Angga Rasid

Tags

Terkini

Terpopuler