Dilakukan Transparan, Abdullah Cs Ikut Seleksi JPTP Panglima ASN Bolmong Ini Kandidat Lolos 3 Besar

- 6 Mei 2024, 22:58 WIB
Dilakukan Transparan, Abdullah Cs Ikut Seleksi JPTP Seleksi Panglima ASN Bolmong Ini Kandidat Lolos 3 Besar
Dilakukan Transparan, Abdullah Cs Ikut Seleksi JPTP Seleksi Panglima ASN Bolmong Ini Kandidat Lolos 3 Besar /

PIKIRAN RAKYAT BMR -- 6 birokrat handal di Kabupaten Bolmong, mengikuti seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) tahun 2024.

Keenam pelamar tersebut adalah Abdullah Mokoginta SH MSi, Deker Rompas SE MM, Irlansyah Mokodompit SP, Dr Mutu Bulan Mokoginta SE MSi, Drs Umarudin Raisji Ambah, dan Yarlis Awaluddin Hatam ST ME.

Diketahui,  tahapan seleksi JPTP untuk menduduki panglima ASN di Bolmong itu, berjalan dengan lancar, dan transparan.

Buktinya, setiap proses tahapan seleksi JPTP Sekda Bolmong ini, terus diupdate melalui situs resmi Pemkab, di bolmongkab.go.id.

Ketua Pansel JPTP Sekda Bolmong 2024, dipercayakan oleh DR Fransiscus E. Manumpil S.Pi, yang tertuang dalam surat tertanggal 16 April 2024 bernomor 03/Pansel-JPT/BM/2024.

Dalam tahapan pengumuman Selter JPTP tersebut memuat tentang persyaratan administrasi, ketentuan pendaftaran, persyaratan lain yang harus dipenuhi, jadwal kegiatan Selter JPTP Sekda Bolmong, hingga tahapan dan waktu pelaksanaan JPTP.

Selanjutnya, pada tahapan pengumuman kelulusan administrasi lewat surat bernomor 06/Pansel-JPT/BM/2024 bertanggal 30 April 2024, tertuang ada enam pelamar pada jabatan tersebut yang dinyatakan memenuhi syarat sebagaimana kualifikasi yang telah ditentukan.

Adapun keenam pelamar yang dinyatakan lulus administrasi tersebut diwajibkan untuk mengikuti technical meeting atau pembekalan tahapan seleksi berikutnya.

"Keputusan Panitia Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow bersifat final," tulis Ketua Pansel JPTP Sekda Bolmong, Dr Fransiscus E Manumpil pada poin D surat tersebut.

Halaman:

Editor: Budyanto Hamjah

Sumber: Pikiran Rakyat BMR


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah