Repdem Sulut Minta Dugaan Ijazah Palsu Paket C MP Diproses Hukum, Lintong: Menjaga Marwah dan Martabat Partai

- 24 April 2024, 23:06 WIB
Repdem Sulut Minta Dugaan Ijazah Palsu Paket C MP Diproses Hukum, Lintong: Menjaga Marwah dan Martabat Partai
Repdem Sulut Minta Dugaan Ijazah Palsu Paket C MP Diproses Hukum, Lintong: Menjaga Marwah dan Martabat Partai /

PIKIRAN RAKYAT -- Dugaan ijazah palsu Paket C, Caleg PDIP Bolmut terpilih Meidi Pontoh (MP), terus menyita perhatian publik.

Kali ini, organisasi sayap PDIP,  Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Sulut, angkat bicara soal dugaan ijazah palsu Paket C Meidi Pontoh.

Junaedy Lintong, selaku Wakil Ketua Bidang Hukum DPD Repdem Sulut, meminta dugaan ijazah palsu Paket C Meidi Pontoh, agar diproses hukum.

"Berdasarkan asas pemilu Langsung, Umum, Bebas, Rahasia (Luber), Jujur dan Adil (Jurdi), kami meminta supaya kasus ini dapat diproses sesuai dengan mekanisme hukum yang berlaku," ujar Junaedy Lintong, kepada Pikiran Rakyat BMR, Rabu 24 April 2024.

Junaedy Lintong mengakut, Repdem Sulut, sangat menghormati sikap partai yang mengusung Meidi Pontoh sebagai Caleg PDIP.

Di satu sisi, Junaedy Lintong meyakini, PDIP adalah partai besar yang telah teruji dalam mengawal perjalan kehidupan dan peradaban bangsa, yang sangat menghormati prinsip kejujuran dan keadilan.

"Proses demokrasi Pancasila dalam hal memilih wakil rakyat di DPRD kabupaten, jangan sampai dicederai oleh perbuatan curang dari kontestan pragmatis, yang tidak hanya menipu rakyat tetapi juga dapat mencederai nama baik partai," ujar Junaedy Lintong.

Junaedy Lintong berharap, sikap tegas dari internal partai supaya dapat bersama-sama mengawal proses hukum baik di kepolisian ataupun di internal Bawaslu, ke depan.

"Pada dasarnya, adalah untuk mengungkap dugaan penggunaan ijasah palsu Paket C yang dilakukan oleh MP alias Meidi," kata Junaedy Lintong.

Meski begitu, Repdem Sulut, akan menghormati sikap partai terkait adanya kasus ini.

"Berhubung kasus ini telah tersebar luas (viral) dimasyarakat Bolmut, sehingga kami berharap dengan pengungkapan kasus dugaan ijazah palsu Paket C ini, dapat menjadi satu pelajaran berharga untuk menjaga marwah dan martabat partai," ujar Junaedy Lintong.

Junaedy Lintong menyebut, Repdem Sulut akan turut mengawal pengungkapan kasus dugaan penggunaan ijazah palsu Paket C milik MP.

"Sehingga menjadi terang benderang ke depan," ujar Junaedy Lintong. 

Sementara itu, Caleg terpilih PDIP Bolmut, Meidi Pontoh, setelah dikonfirmasi belum lama ini, membantah dengan tegas kalau ijazah Paket C miiknya, diragukan keasliannya.

"Asli itu, masih hidup ketua yayasan yang tempat saya menaungi. Ini kan sudah diperiksa oleh KPU dan memang asli," ujar Meidi Pontoh. ***

 

 

 

 

Editor: Budyanto Hamjah

Sumber: Pikiran Rakyat BMR


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah