Diisukan Jadi Pendamping SSM di Pilkada Boltim, Intip Kekayaan Awaludin Umbola Komisioner KPU Sulut

14 April 2024, 21:39 WIB
Diisukan Jadi Pendamping SSM di Pilkada Boltim, Intip Kekayaan Awaludin Umbola Komisioner KPU Sulut /

PIKIRAN RAKYAT BMR -- Nama Awaludin Umbola akhir-akhir ini ramai diperbincangkan masyarakat Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim).

Karir Awaludin Umbola, sebagai penyelenggara pemilu di Sulawesi Utara (Sulut) terbilang cukup ciamik.

Awaludin Umbola, pertama kali mencoba keberuntungan sebagai penyelenggara pemilu pada 2014 lalu.

Saat itu, Awaludin Umbola mendaftar sebagai Komisioner KPU Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) dan terpilih.

Alhasil, Awaludin Umbola menjabat sebagai Ketua KPU Boltim periode 2014-2019.

Setelah itu, Awaludin Umbola, mendaftar sebagai Komisioner Bawaslu Provinsi Sulut, pada 2018.

Usai melalui proses seleksi yang cukup panjang, pria kelahiran 22 Februari 1983 ini, terpilih sebagai Komisioner Bawaslu Provinsi Sulut, periode 2018-2023.

Kemudian, Awaludin Umbola, mencoba keberuntungan untuk mengikuti seleksi sebagai Komisioner KPU Sulut periode 2023-2028 dan terpilih.

Berkat torehan prestasi Awaludin Umbola ini, rupanya Sam Sachrul Mamonto (SSM) meliriknya untuk menjadi pendamping Bupati Boltim tersebut.  

Diketahui, Awaludin Umbola, rupanya memiliki kekayaan senilai Rp769 juta, yang terdiri dari beberapa aset tanah dan bangunan.

Berdasarkan situs LHKPN, Awaludin Umbola mempunyai sejumah tanah dan bangunan yang tersebar di Kabupaten Boltim.

Berikut ini kekayaan Awaludin Umbola, Komisioner KPU Sulut, yang digadang-gadang akan berpasangan dengan Bupati Boltim SSM pada Pilkada 2024.

Tanah dan Bangunan Seluas 315 m2/315 m2 di KAB / KOTA BOLAANG MONGONDOW TIMUR, HASIL SENDIRI Rp50.000.000.

Tanah dan Bangunan Seluas 613 m2/136 m2 di KAB / KOTA BOLAANG MONGONDOW, HASIL SENDIRI Rp. 600.000.000.

Tanah Seluas 7570 m2 di KAB / KOTA BOLAANG MONGONDOW TIMUR, HASIL SENDIRI Rp. 60.000.000.

ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp. 44.000.000

MOTOR, YAMAHA 2BU Tahun 2016, HASIL SENDIRI Rp. 10.000.000.

MOTOR, HONDA CRF 150 CC Tahun 2018, HASIL SENDIRI Rp. 34.000.000.

KAS DAN SETARA KAS Rp. 15.501.000

Total kekayaan bersih Komisioner KPU Sulut tersebut, senilai Rp. 769.501.000. ***

Editor: Budyanto Hamjah

Sumber: LHKPN

Tags

Terkini

Terpopuler