Dipercaya Erick Thohir Jadi Komisaris di BUMN, Mantum PB HMI ini Punya Rekam Jejak Mentereng

- 26 Maret 2024, 21:23 WIB
Dipercaya Erick Thohir Jadi Komisaris di BUMN, Mantum PB HMI ini Punya Rekam Jejak Mentereng
Dipercaya Erick Thohir Jadi Komisaris di BUMN, Mantum PB HMI ini Punya Rekam Jejak Mentereng /

PIKIRAN RAKYAT BMR - Mantan Ketua Umum (mantum) Pengurus Besar (PB) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) menjadi salah satu anak muda yang dipercaya Erick Thohir untuk mengisi jajaran direksi di perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Noer Fajrieansyah, mantum PB HMI 2010 - 2013 dipercaya Erick Thohir sebagai komisaris di salah satu perusahaan BUMN.

Sejak Juni 2021, Noer Fajrieansyah mendapatkan tanggung jawab untuk menduduki posisi komisaris di PT Petrokimia Gresik.

Baca Juga: Cara Cek Formasi CPNS, Ribuan Formasi Dibuka

Lulusan Universitas Brawijaya kendiri ini, ternyata memiliki rekam jejak mentereng di berbagai perusahaan.

Sebelum duduki posisi di perusahaan pelat merah PT Petrokimia Gresik, Noer Fajrieansyah telah malang melintang duduki posisi penting di berbagai perusahaan.

Pria kelahiran 4 Februari 1983 ini, mengawali karir di PT Antam Tbk pada 2007 hingga 2009.

Baca Juga: Pemerintah Mulai Atur PP ASN Pria Berhak 'Cuti Ayah' saat Istri Melahirkan

Di mana, setahun setelahnya, Noer Fajrieansyah pindah dan menjadi expert staff of Public Relation Division di BP Migas yang saat ini dikenal sebagai SKK Migas hingga akhir 2013.

Pada tahun tersebut, Noer Fajrieansyah juga terpilih sebagai ketua umum PB HMI hingga demisioner pada 2013.

Setelahnya, karir Noer Fajrieansyah melesat naik hingga dipercaya duduki posisi penting di berbagai perusahaan.

Noer Fajrieansyah dipercaya menjadi komisaris di PT Hotel Indonesia Natour pada tahun 2014.

November 2015, Noer Fajrieansyah dipercaya mengisi posisi direktur Sumber daya korporat di PT Perusahaan Dagang Indonesia hingga Februari 2017.

Seusai dari PT Perusahaan Dagang Indonesia, Noer Fajrieansyah diamanahkan untuk mengisi jajaran direksi di PT Pos Indonesia.

Di mana, saat menjadi direktur di PT Pos Indonesia, ia mampu memberikan dampak besar dengan merubah pola di perusahaan pelat merah tersebut menuju digitalisasi informasi.

September 2020, Noer Fajrieansyah dipercaya menduduki posisi penting di PT Permodalan Nasional Madani.

Hingga akhirnya dipercaya Erick Thohir untuk menjadi komisaris di PT Petrokimia Gresik pada Juni 2021 hingga saat ini.***

Editor: Angga Rasid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah